Lari Setiap Hari, Apakah Baik Untuk Kesehatan?
Penelitian mengatakan bahwa lari 5-10 menit dapat mengurangi resiko kematian akibat serangan jantung, stroke, atau penyakit lainnya. Namun hal tersebut tergantung pada tingkat kebugaran fisik, dan kondisi kesehatan tiap individu. Terlebih, bahwa lari merupakan high-impact exercise yang berbahaya terhadap kesehatan jika dilakukan berlebihan.
Manfaat Rutin Lari Setiap Hari
- Mengurangi depresi & kecemasan
- Meningkatkan kepadatan tulang dan kekuatan otot
- Mengurangi risiko sindrom metabolik dan diabetes tipe 2
- Menurunkan risiko kematian akibat penyakit degeneratif dan memperpanjang usia
- Meningkatkan jumlah oksigen dalam tubuh
- Meningkatkan kualitas tidur
Resiko Lari Setiap Hari
Lari berlebihan setiap hari tentunya bukan hal yang baik untuk kesehatan, tidak semua orang memiliki kondisi stamina dan kekuatan fisik yang baik. Cedera atau gangguan lainnya dapat terjadi pada orang dengan kondisi berikut ini:
- Memiliki riwayat penyakit kronis, seperti penyakit kardiovaskular
- Memiliki gangguan pernapasan (rendah hingga akut)
- Terdapat cedera pada otot, sendi, ataupun tulang
- Keterbatasan fisik (dapat meningkatkan resiko terjatuh & kerusakan organ tubuh lainnya)
- Tergolong Lanjut Usia
Memang banyak keuntungan dibalik rutin lari setiap hari seperti menghindari berbagai penyakit bahaya, namun hal yang terpenting ialah mengetahui kondisi serta kemampuan tubuh ya! Jangan memaksakan kehendak untuk tetap rutin lari jika kondisi badan kamu dalam keadaan tidak baik.